Jumat, 17 Oktober 2014

Boiled Egg (Telur Rebus)



Utuk memasak telur rebus itu sangatlah mudah loh. Yang kita hanya perlukan adalah memastikan jenis telur rebus apa yang diinginkan.
Kalo di keluarga saya sih... terutama Iren (anak kedua), sangat memfavoritkan telur yang meleleh tengahnya a.k.a telur setengah matang  

Berikut ini jenis-jenis atau tingkat kematangan telur rebus :
  1. Hard boiled (telur rebus matang) - telur yang direbus selama kurang lebih 12 menit, kuning telurnya padat sempurna.
  2. Soft boiled (setengah matang) - telur yang hanya memerlukan waktu 5 menit untuk merebusnya, kuning telurnya masih encer.
  3. Medium boiled (telur rebus sedang) - telur yang direbus pas 7 menit, kuning telurnya tidak terlalu cair dan tidak terlalu padat.



Hard boiled.
Telur yang dimasak dengan teknik ini akan menghasilkan hasil terbaik apabila telur yang direbus telah berumur beberapa hari. Telur akan mudah dikupas. Rebus dengan air dingin, tambahkan cuka sebanyak satu sendok makan dan 1/2 sendok teh garam untuk menambah rasa dan menjaga agar putih telur tidak rusak. Gunakan api besar, dan masukkan telur. Sebelum mendidih, kecilkan api selama beberapa detik. Rebus selama maksimal 12 menit.


Soft boiled.
Telur yang dimasak dengan cara ini kuning telurnya akan cair seperti susu kental. Merebusnya butuh waktu tak lebih dari 5 menit. Jika suka, tambahkan garam dan cuka. Setelah 5 menit, tiriskan airnya. Siram telur-telur tersebut dengan air dingin selama 30-60 detik. Kalau mau lebih sederhana, cukup siram telur dengan air mendidih sekitar beberapa menit.


Medium boiled.
Teknik masak telur seperti ini akan membuat kuning telur tidak seencer soft boiled dan tidak sepadat hard boiled. Cara membuatnya tidak sulit. Cukup masukkan beberapa butir telur ke dalam panci yang berisi air mendidih. Sebaiknya, rebus telur maksimal 8 butir dalam satu panci sedang. Rebus telur-telur selama 7 menit, lalu rendam di dalam wadah berisi air es. Cobalah untuk mengupasnya, jika masih sulit dikupas, rendam kembali telur dalam air es.


Selamat merebus Telur yaaa... ^_*

Minggu, 13 Juli 2014

Jual Aneka Coklat DELFI & Kacang Mete

  • Dalam kemasan 150gr












  • Dalam kemasan 1 kg & 500grm





Delfi ChicChoc (dengan isi Biskuit)



Delfi MaltCruch (dengan isi Biskuit & Caramel)



Delfi Pops Cookies (Coklat Putih berlapis Coklat dan berisi biskuit Oreo)



Delfi Take It (berisi Wafer)



Delfi Treasures Almond (Coklat Susu berisi potongan kacang Almond)



Delfi Treasures Cream and Cookies (Coklat Putih berisi potongan biskuit Oreo)



Dalam tabung 100 grm (bisa 1 jenis Treasures ATAU dicampur)


  • Aneka permen coklat CHACHA
Delfi Chacha Peanut (permen coklat warna-warni berisi Coklat & Kacang Tanah)



Delfi Chacha Crispy (permen coklat warna-warni berisi Coklat dan bertekstur garing/renyah)



Delfi Chacha Milk (permen coklat warna-warni dengan isi Coklat Susu dan berbentuk bundar pipih/gepeng)



Coklat DELFI : (untuk Price List secara detail, silahkan hubungi kami via Email atau Facebook)
  • Tabung 150grm : Rp. 30.000,- (termasuk Ongkir) - minimal order 7 tabung.
  • Tabung 265grm : Rp. 48.000,- (termasuk Ongkir) - minimal order 4 tabung.
  • Parcel isi 3 tabung @150grm (bisa milih jenis) : Rp. 86.000,- (termasuk Ongkir) - minimal order 3 paket parcel.
  • Parcel isi 3 tabung @265grm (bisa milih jenis) : Rp. 107.000,- (termasuk Ongkir) - minimal order 2 paket parcel.





Area : JABODETABEK





  • Dalam kemasan 1 kg & 500grm



Kacang Mete berbalur Tepung :
  • Tabung 140grm : Rp. 27.000,- (termasuk Ongkir) - minimal order 7 tabung.
  • 1 kg : Rp.115.000,- Kacang Mete all variants (minimal 2kg). Belom termasuk Ongkir
  • 500grm : Rp.59.500,- Kacang Mete all variants (minimal 2kg). Belom termasuk Ongkir.

Area : JABODETABEK

Minggu, 06 Juli 2014

Kolak Peuyeum Singkong, Caruluk & Pisang Oli

Postingan Kali ini merupakan postingan masih dalam rangka event NCC-CW Ramadhan & Lebaran.

Menu yang satu ini sangat sederhana dan lumayan sering disajikan pada saat berbuka puasa di bulan Ramadhan.
Yup, apalagi kalau bukan menu Kolak...

Nah kolak yang satu ini merupakan salah satu favoritnya papap-ku loh, Kolak Peuyeum Singkong dengan campuran Pisang Oli & Kolang-kaling.
Pokoknya yang namanya menu kolak, apapun itu, sangat kami nantikan begitu Ramadhan tiba. Sensasinya itu loh, beda banget kalo dinikmati di luar bulan Ramadhan #lebay

Berikut ini resepnya Dewi tuliskan yaa, smoga bermanfaat... ;)



KOLAK PEUYEUM SINGKONG, PISANG & CARULUK
by : DewiNik

Bahan :
  • 6 buah Pisang Oli/Uli - potong 4 menyerong
  • 2 buah Peuyeum Singkong - potong sesuai selera
  • Kolang-kaling secukupnya
  • 1 liter Santan (dari 1 butir kelapa)
  • 500 gr Gula Merah/Gula Aren
  • 1/2 sdt Garam Halus
  • 200 ml Air putih
  • 2 s/d 3 Daun Pandan

Cara :
  1. Rebus gula merah + air putih, hingga mendidih dan gula larut. Saring.
  2. Masak kembali rebusan gula merah tadi hingga mendidih kecil. Lalu masukkan air santan, daun pandan dan kolang-kaling. Biarkan hingga mendidih kembali, sambil sesekali diaduk agar santannya tidak pecah.
  3. Masukkan peuyeum singkong, pisang, dan garam. Kecilkan apinya sekecil-kecilnya dan biarkan hingga mendidih kembali, sambil sesekali diaduk pelan yaa.
  4. Jika sudah mendidih, segera matikan apinya.
  5. Pindahkan ke dalam Mangkok saji dan siap untuk dihidangkan hangat-hangat.

Selamat Mencoba

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails