Ini salah satu menu siang hari Kari Ayam yang dikasih potongan sayur Kol, Wortel & Kentang ala IbuMamah pastinya... Sepintas sih seperti bumbu Opor kuning gitu deh... ^_*
Bahan Dasar :
- Sayap Ayam Negri
- Wortel dipotong-potong balok panjang, sisihkan.
- Kentang dipotong-potong kotak, sisihkan.
- Kol dipotong-potong kotak, sisihkan.
- Santan Encer
- Santan Kental
- Sereh digeprek
- Daun Jeruk, buang bagian tengahnya.
- Daun Salam
- Lengkuas
- Garam & Gula secukupnya
Bumbu yang dihaluskan :
- Bawang Putih
- Bawang Merah
- Tomat sayur
- Kemiri
- Ketumbar (sdikit saja)
- Jinten (sdikit saja)
Cara :
- Tumis bumbu yang sudah dihaluskan dengan sedikit minyak, lalu masukkan sereh, lengkuas, daun salam, hingga harum.
- Lalu masukkan Sayap ayam aduk-aduk sebentar, masukkan santan Encer dan biarkan sambil sesekali diaduk dengan api sedang hingga meletup-letup.
- Masukkan potongan kentang dan daun jeruk. Biarkan kembali sebentar.
- Masukkan potongan wortel dan santan kental, kecilkan api. Aduk sesekali hingga meletup-letup.
- Bubuhi dengan garam & gula secukupnya, lalu masukkan potongan kol. Biarkan hingga mendidih sambil sesekali diaduk.
- Jika sudah mendidih, matikan api dan siap untuk disajikan dengan taburan bawang goreng.
Selamat Makan yaaaa...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar