Jumat, 20 Mei 2011

Cantik Manis Hunkwee

Cemilan kali ini berbahan Tepung Hunkwee yang didinginkan pada loyang persegi 24x24x4cm, yang kemudian dipotong-potong setelah set/kaku.
Sekilas mirip dengan kue tradisional Cantik Manis yaaa... hanya cara pembuatannya saja yang dibikin sederhana, alias tidak dicetak satu persatu pada plastik.


Cantik Manis Hunkwee
ala IbuMamah DewiNik

Bahan I
  • 60 gr tepung Hunkwee
  • 600 ml Santan dari 1 butir kelapa
  • 100 gr Gula Pasir
  • 1/4 sdt Garam
  • Pewarna Merah Muda secukupnya
  • 10 gr Sagu Mutiara, rebus matang, dinginkan

Bahan II
  • 60 gr tepung Hunkwee
  • 600 ml Santan dari 1 butir kelapa
  • 100 gr Gula Pasir
  • 1/4 sdt Garam
  • Pasta Mocca secukupnya
  • 10 gr Sagu Mutiara, rebus matang, dinginkan

Cara Pembuatan
  1. Bahan I : larutkan tepung hunkwee dan santan. Masukkan gula pasir, pewarna merah muda, dan garam.
  2. Masak sambil diaduk terus hingga meletup-letup. Angkat. Tambahkan sagu mutiara, aduk rata.
  3. Tuang adonan ke dalam loyang 24x24x4cm, ratakan dan biarkan pada suhu ruangan (jangan masukkan ke kulkas).
  4. Bahan II : buat dengan cara yang sama dengan bahan I.
  5. Tuang di atas bahan I. Dinginkan pada suhu ruangan saja.

Note :
  • Panas-panas harus segera dituang ke dalam cetakan supaya hasilnya tetap mengkilap dan licin.
  • Bilas Sagu Mutiara yang sudah matang dengan air dingin agar tidak lembek dan warna tidak luntur ke dalam adonan
  • Supaya hasilnya tetap kenyal, sangat disarankan untuk mendinginkan Hunkwee ini pada suhu ruangan saja yaaa..

Selamat Mencoba...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails