Bahan:
- 200 gr makaroni, direbus sampai lembut atau bisa gunakan bubur dasar makaroni
- 1/2 btr bawang bombai, cincang halus
- 1 siung bawang putih, parut
- 1 bh wortel yang kecil, parut
- 1 bh kentang ukuran kecil, parut
- 1 sdm mentega untuk menumis
- 2 btr telur
- 1/2 cangkir susu bubuk Anak
- 100 gr daging ayam cincang/daging sapi cincang
Cara Membuat:
- Tumis bawang bombai dan bawang putih dengan mentega sampai harum. Masukkan parutan wortel dan kentang sambil diaduk. Lalu masukkan susu cair, daging ayam/sapi cincang, angkat.
- Masukkan telur ke dalam bahan tadi sambil dikocok lepas. Kemudian tuangkan dalam pinggan tahan panas. Kukus sampai matang. Angkat dan dinginkan.
Resep Roti Kukus Sayur dengan Ikan Tuna.
Bahan:
- 1 lembar roti tawar tanpa kulit, potong menjadi 16 kotak
- 25 gr Daging ikan tuna segar, cincang dan kukus sebentar (10 menit)
- 1 sdt keju parut
- 25 gr wortel, kupas, serut dan rebus hingga empuk
- 25 gr brokoli, iris perkuntum kecil, rebus hingga empuk
- 50 ml kaldu ikan/ ayam
- 1 sdm tepung terigu
- 1 butir telur ayam, kocok lepas
Cara membuat:
- Letakan wortel dan brokoli di dasar pinggan tahan panas. Atur roti diatasnya, taburi ikan dan keju. Sisihkan.
- Campur kaldu ikan/ayam dan tepung terigu. Masukan telur kocok, aduk rata. Tuang adonan di atas potongan roti.
- Kukus hingga masak (20 menit).
Baby Cheese Cake
Bahan:
- 150 gr biskuit toddler / biskuit apa saja rasa keju, hancurkan
- 50 gr margarin
Bahan cake:
- 500 gr keju mascarpon, haluskan
- 100 gr gulas halus
- 2 butir telur ayam, pisahkan kuning dan putihnya
- 1 sdt kulit jeruk lemon, parut
Cara membuat:
- Siapkan 5 mangkuk aluminium foil ukuran ukuran 8cm, olesi dengan margarin. Sisihkan.
- Lelehkan margarin, tambahkan biskuit, aduk rata. Tuang dalam mangkuk, tekan hingga padat di dasar mangkuk. Simpan dalam kulkas selama 30 menit. Sisihkan.
- Kocok keju dengan gula hingga lembut. Tambahkan kuning telur satu per satu sambul terus dikocok. Tambahkan parutan kulit jerut, aduk rata. Sisihkan.
- Kocok Putih telur hingga kaku, tuangkan dalam adonan keju, aduk perlahan hingga merata.
- Tuang dalam mangkuk aluminium, panggang dalam oven suhu 180 derajat C selamat 45 menit.
Sumber: Majalah Mother & Baby
Puding Roti Mentega
Bahan:
- 2 lembar roti tawar putih
- 2 sdm mentega
- 6 sdm susu bubuk Anak, seduh dalam 300 cc air hangat
- 2 butir telur
- 1 sdm gula castor
- 1/4 sdt vanili bubuk
Cara Membuat:
- Olesi roti dengan mentega hingga rata. Potong dadu.Taruh dalam wadah tahan panas yang telah diolesi margarin.
- Kocok telur dan gula castor hingga memutih, tambahkan susu, aduk terus, lalu tambahkan vanili. Tuang ke dalam roti, taruh di atas wadah tahan panas yang lebih besar dan isi dengan air. Panggang di oven hingga matang.
Kaserol Panggang Daging Sayuran
- 100 gram kentang, kupas, kukus, haluskan. Atau bisa diparut tipis and langsung ditata di dasar pinggan tahan panas, beri isi lalu tutup lagi dengan parutan kentang.
- 50 gram tomat, cincang
- 50 gram wortel parut
- 50 gram daun bayam, cincang halus
- 1 butir telur, kocok
- 1 sendok makan bawang bombay cincang
- 1 sendok makan margarin untuk menumis
- 50 gram daging giling
- 50 gram keju parut
Cara membuat:
- Panaskan margarin dalam panci kecil, tumis bawang bombay hingga harum.
- Masukkan daging giling, aduk-aduk hingga matang. Angkat, sisihkan.
- Campur kentang, tomat, wortel, bayam, telur, dan keju parut. Aduk rata.
- Tambahkan tumisan daging , aduk rata lalu tuang ke dalam loyang yang telah diolesi mentega. Ratakan, panggang dalam oven bersuhu 180°C hingga matang.
- Angkat, jika perlu lumatkan dengan saringan kawat saat akan disajikan
Omlet Mie Bayam
Bahan-bahan:
2 butir telur ayam ukuran besar1 bungkus Mi telur/Mi gepeng
2 sdm susu cair
3 sdm saus tomat3 sdm parutan keju mozzarella
1/2 tomat manis ukurang sedang, cincang
50 gr bayam hijau, cincang kasar
1 sdm mentega
25 gr bawang bombai, iris melintang
2 siung bawang putih, cincang halusSedikit garam
Sedikit merica bubuk, jika suka
Cara Membuat:
- Rebus mie telur sekitar 3 menit, tiriskan dan sisihkan
- Panaskan wajan anti lengkat dengan api kecil, tumis bawang bombai dan bawang putih sampai harum setengah sendok mentega. Hindari jangan sampai gosong atau kering.
- Kocok 2 butir telur hingga berbuih. Campurkan susu, garam, merica, tomat, bayam, aduk rata. Tambahkan tumisan bawang dan mi yang telah matang,
- Lelehkan sisa mentega, tuang campuran dadar di wajan. Jika wadah kecil, dapat dibagi menjadi dua bagian.
- Balik dadar, segera olesi saus tomat dan taburi parutan keju diatasnya.
- Tutup tunggu 2 menit sampai matang, lalu angkat.
Nugget Ayam isi Keju
Bahan :
- 500 gr ayam giling
- 4 buah roti tawar tanpa kulit
- 100 gr keju cheddar/ mozarella dipotong dadu 1x1cm
- 2 butir telur
- 100 ml air matang
- mentega untuk olesan
Bumbu halus :
- 3 siung bawang putih
- 1 sdt lada halus
- garam secukupnya
- 250 gr tepung roti
- 2 butir telur kocok lepas
Cara membuat :
- Rendam roti dalam air matang. Campur ayam giling, roti, telur, serta bumbu yang dihaluskan. Aduk sampai rata.
- Siapkan loyang atau pinggang tahan panas ukuran 20 cm. Olesi dengan mentega.
- Tuangkan adonan ke dalam loyang. Ratakan dan kukus selama 20 menit.
- Dinginkan adonan. bagi menjadi 20-25 bagian. Ambil potongan keju dan bungkus dengan adonan nugget menjadi bentuk bola,
- Gulingkan gulungan nugget ke dalam tepung roti, lalu telur kocok, kemudian tepung roti lagi.
- Masukkan ke dalam freezer dan diamkan selama kurang lebih 2 jam.
- Goreng nugget dan hidangkan
Nugget Udang Sayuran
Bahan:
- 100 gr udang, cincang sampai lembut
- 100 gr wortel, parut halus
- 100 gr bayam, parut halus
- 100 ml santan
- 2 btr telur
- 50 gr tepung sagu
- 2 sdt garam
- 1 sdt merica halus
- 1 sdt gula pasir
Bumbu Halus:
- 3 btr bawang merah, haluskan
- 1 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdt parutan jahe
Bahan Pelapis:
- 1 btr telur
- 100 g tepung roti
- Minyak goreng untuk menggoreng
Cara Membuat:
- Campur udang dan sayur dengan santan, telur, tepung sagu, garam, merica, dan gula pasir, aduk rata. Tambahkan bumbu halus, aduk rata.
- Siapkan loyang atau pinggan tahan panas, olesi dengan minyak goreng, tuangkan adonan lalu kukus selama 20 menit, angkat dan dinginkan.
- Biarkan dingin, lalu potong dengan cetakan kue bentuk binatang atau geometris. celupkan ke dalam telur kocok dan lumuri dengan tepung roti. Simpan di dalam lemari pendingin selama 2 jam.
- Panaskan minyak dan goreng hingga kecokelatan, angkat dan tiriskan.
- Sajikan bersama kentang goreng dan saus tomat atau mayones jika anak suka.
Tahu Kukus Goreng
Bahan :
- 300 gr tahu putih, haluskan
- 2 btr telur ayam, kocok
- 200 gr buncis, iris halus
- 50 gr wortel, parut
- 100 gr udang kupas, cincang bisa di ganti dengan ikan tuna dan lainnya.
- 1/2 sdt bawang putih
- 1 btr telur, kocok lepas, untuk pencelup
Cara Membuat :
- Campur semua bahan, lalu masukkan ke cetakan besar yang sudah diolesi minyak goreng.
- Kukus ± 30 menit, dinginkan, potong-potong bentuk yang lucu-lucu, lalu celup ke telur dan goreng hingga kecokelatan.
- Sajikan sebagai lauk dengan nasi panas.
Sumber : tabloid-nakita.com
Bahan :
- 150 gram ayam, dicincang halus
- 50 gram udang kupas, dicincang kasar
- 2 siung bawang putih, dicincang halus
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh ketumbar bubuk
- 1 butir telur
- 50 gram tepung sagu
- 2 sendok makan air es
- 1 sendok teh kecap ikan
- 100 gram mi telur, direbus matang, dipotong-potong
- minyak untuk menggoreng
- tusuk sate secukupnya
Cara Membuat:
- Aduk rata ayam, udang, bawang putih, garam, merica bubuk, ketumbar bubuk, telur, tepung sagu, air es, dan kecap ikan.
- Bentuk bulat. Gulingkan di potongan mi hingga terbalut rata.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang. Angkat dan tusuk dengan tusuk sate.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar