Sabtu, 23 April 2011

Today's Menu : Kwetiau Goreng & Kare Kepiting ala IbuMamah

Melengkapi hari Sabtu ini dengan masakan Kwetiau Goreng yang siap disantap pada siang hari Dan Kare Kepiting pada malam hari.

Penampakan Kwetiau Goreng ala IbuMamah





Resep Kwetiau Goreng
ala IbuMamah DewiNik

Bahan
  • 300 gr Kwetiau Basah
  • 2 sdm Kecap Manis
  • 1 sdt Kecap Asin
  • 1 batang Daun Bawang, iris miring
  • 1 butir Telur, kocok lepas
  • 100 gr Udang kupas kulit, potong-potong
  • 50 gr Ayam fillet, potong panjang
  • 30 gr Touge
  • 4 batang Sawi Hijau, potong-potong
  • 5 bh Baso Ikan, iris tipis
  • 3/4 sdt Garam halus
  • 1/2 sdt Merica bubuk
  • 1 sdt Bubuk Kare
  • 50 ml Air
  • 2 sdm Minyak umtuk menumis

Bumbu Halus
  • 5 btr Bawang Merah
  • 3 btr Bawang Putih
  • 2 btr Kemiri

Cara Membuat
  1. Tumis bumbu halus sampai harum. Sisihkan di pinggir wajan. Masukkan telur, aduk-aduk hingga berbutir.
  2. Masukkan udang dan ayam. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan touge, sawi hijau dan baso ikan, aduk sampai layu.
  3. Masukkan kecap manis, garam, merica bubuk, dan bubuk kare. Aduk rata. Masukkan air. Masak sampai meresep dan mendidih.
  4. Masukkan Kwetiau dan daun bawang, kecilkan api. Lalu masak sambil diaduk hingga tercampur rata dan matang.
  5. Matikan api dan siap untuk diSajikan.

Kalo penampakan Kare Kepiting-nya silahkan dilihat diposting-an yang sebelumnya yaaa... Maklumlah karena cukup lumayan sering bikin masakan yang satu ini, jadi rada-rada sedikit males buat mendokumentasikannya. Nanti yang ada isi blog aku penuh dengan Kare Kepiting doank doooonk... hehehehehe....

Selamat Makan yaaaa..... ^_*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails